Lebak -Kepala Badan kesatuan bangsa dan politik (BAKESBANGPOL) Kabupaten Lebak H. Sukanta Spd.MPD.,meminta kepada kaum milenial agar dapat menjadi pelopor pencegahan hal-hal di lingkungan sekitar, seperti pencegahan narkoba dan judi online.
Hal ini disampaikan Kepala bidang KEBANGPOL Kabupaten Lebak H.Sukanta Spd.M.MPD, saat membuka Sosialisasi P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) yang digelar Badan Kesatuan Bangsa dan Politik,yang bertempat di Gedung Islamic Canter Desa bayah Barat Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak-Banten
Kepal Bidang KEBANGPOL mengatakan, kepada para peserta sosialisasi”mari kita menjadi pelopor untuk pencegahan yang tidak baik di lingkungan tempat tinggal ataupun dalam keluarga, mudah-mudahan Indonesia, khususnya Kecamatan Bayah dan sekitarnya,terbebas dari penyalahgunaan narkoba maupun judi online,” pesan”Kabid. Kebangpol.
Kamis 27/06/2024.
Sejalan hal itu,Kabid KESBANGPOL,Kabupaten Lebak juga menekankan untuk melakukan sosialisasi, mengingat bahaya peredaran narkoba sudah begitu masif hingga usia anak-anak.
“Narkoba sudah merasuk ke semua usia, bahkan sudah ke anak-anak, kasihan, kami berharap kepada Para tamu undangan untuk mensosialisasikan, menyampaikan, mengingat, mencegah agar tidak terkena saudara, famili, keluarga, tetangga kita dari penyalahgunaan narkoba ini,” ujar Kabid Kesbangpol
Acara turut dihadiri, Kasat Narkoba Polres Lebak Akp Ngapip Rujito SH.MH Kasipidum Kejari Lebak Gunawan Hari P, S.H., M.H.,Kepala BNNK kabupaten Lebak Budi Santoso A.P.M.Si.,Kepal Badan Kesbangpol Kab Lebak H.Sukanta Spd.Mpd Prokopimcam delapan kecamatan beserta Kepala Desa Tokoh Agama dan tim peliputan Media. (*Rama/Red)