Beranda » Ditemukan Mayat Tanpa Identitas, Anggota Koramil Bantu Evakuasi

Ditemukan Mayat Tanpa Identitas, Anggota Koramil Bantu Evakuasi

by Apri

Serang – Ditemukan mayat terapung di aliran sungai Cilemer perbatasan antara kampung sukawali desa tegalpapak kecamatan Pagelaran dan kampung Jengkol desa Cibungur kecamatan Sukaresmi Pandeglang, Jum’at (23/09/22)

Menurut keterangan saksi Sarka (35) dan Sariman (32) sekitar pukul 05.30 WIB, saat hendak mau memgambil perangkap udang di sungai Cilemer, mereka melihat sosok mayat mengambang yang kemudian langsung melaporkan kejadian tersebut ke Rt Jari.

“Begitu saya melihat ada mayat, saya panik pak. Saya langsung kembali dan menghubungi warga dan Pak RT,” ungkap Sarka.

Baca Juga : DPRD Banten Akan Kirimkan Point Tuntutan Buruh ke DPR RI

Tak berselang lama, Anggota Koramil dan Polsek Patia bersama aparat desa Cibungur datang ke TKP penemuan mayat dan langsung mengamankan lokasi sekitar untuk menunggu Tim Inafis Polres Pandeglang dan tim medis Puskesmas Perdana.

Hasil pemeriksaan tim Inafis Polres Pandeglang dan tim medis Puskesmas Perdana tidak ditemukan bekas luka atau penganiayaan dan juga tidak ditemukannya kartu Identitas (KTP)

“Mayat yang ditemukan mengenakan baju kemeja warna Biru Tua dan celana pendek diatas lutut warna biru membawa sandal jepit warna merah yang di simpan di sikut lengan sebelah kiri, ” ungkap salah seorang Tim Inafis.

Baca Juga : Penyegaran Personel, Polda Banten Mutasikan Kapolsek dan Kasat Polres Jajaran

Selain itu Tanda-tanda fisik lainnya seperti tinggi badan 150 cm rambut hitam beruban dan terdapat benjolan kecil (kutil) di depan samping telinga kanan.

Serma Agus Rizal anggota Koramil 0111/Pagelaran menyampai untuk pemeriksaan lebih lanjut, mayat dibawa oleh tim medis menggunakan ambulance Puskesmas Perdana menuju ke RSUD Kabupaten Pandeglang

“Untuk warga masyarakat disepanjang aliran sungai Cilemer yang merasa kehilangan anggota keluarganya segera menghubungi Polsek Patia, “ucapnya.

Baca Juga  HMI MPO Lebak Pelototi Sosilisasi KPU Lebak, Ini Alasannya

Daerah yang dilintasi aliran sungai Cilemer diantaranya wilayah kecamatan Patia, Pagelaran dan kecamatan Sukaresmi. (Red)

Berita Lainnya

Leave a Comment